Jenis dan Harga Landak Mini

Jenis dan harga landak mini – Landak adalah salah satu binatang yang unik, dia mempunyai bulu/rambut yang tebal sehingga membentuk duri yang melindungi tubuhnya dari serangan predator. Landak akan membentuk bola duri ketika dirinya merasa terancam. Tetapi ada jenis landak yang durinya tidak lancip, yaitu jenis landak mini. Landak mini adalah salah satu dari jenis landak dari keluarga Erinaceinae.

Landak mini sangat bisa dipelihara sebagai hewan peliharaan di rumah. Tempat memeliharanya pun tidak sulit, cukup dengan akuarium kecil atau kandang kecil yang di beri sekam atau alas dari serbuk kayu. Landak ini bisa di ajak bermain loh bahkan bisa berenang juga, tetapi jangan sampai lemas yah kasian.

Baca : membedakan landak mini jantan dan betina

Daftar Isi

Jenis dan Harga Landak Mini

Jenis landak mini ini dibedakan berdasarkan warnanya. Berikut ini adalah jenis-jenis landak mini yang sering dipelihara :

1. Landak Mini Albino

Landak mini albino menurut saya paling oke nih dan biasanya yang jenis albino banyak dicari, baik itu landak, ular, atau sugar glider. Karena memang unik binatang albino ini. Albino berarti tidak mempunyai pigmen warna. Jadi dari seluruh tubuhnya akan berwarna putih atau pucat dan satu lagi ciri-ciri albino, yaitu matanya berwarna merah karena tidak ada pigmen warna di matanya.

jenis-landak-mini-albino

2. Landak Mini Salt and Pepper

Landak mini jenis ini adalah yang paling umum dijumpai baik dialam liar maupun di pasaran. Landak mini salt and pepper ini berwarna putih dan dibaluti warna hitam, warna mata dan hidung semua hitam. Selain dibalut warna hitam ada beberapa landak ini jenis ini yang dibalut warna coklat atau abu-abu.

jenis-landak-mini-salt-and-papper

3. Landak Mini Cinnicot

Landak mini cinnot adalah hasil silangan dari jenis  Cinnamon dan Appricot. Warna landak cinnot seperti warna coklat emas atau karat yang pudar. Karena ini persilangan terkadang hasilnya lebih mirip cinnamon atau lebih mirip appricot.

jenis-landak-mini-Cinnicot

4. Landak Mini Cinnamon

Landak ini kalo diperhatikan seperti jenis salt and pepper tetapi perbedaan warnanya dari hitam dan krem atau coklat muda. Pundaknya terlihat berwarna merah muda, kulit dibawah perutnya berwarna putih.

jenis-landak-mini-cinnamon

5. Landak Mini Appricot

Landak jenis appricot adalah landak mini dengan duri berwarna oranye yang bercampur coklat krem. Sorot matanya berwarna erah ruby, pada bagian perut berwarna putih, Warna hidung merah muda.

jenis-landak-mini-apricot

6. Landak Mini Champagne

Landak jenis Champagne adalah salah satu jenis landak mini yang jarang ditemui. Landak jenis Champagne adalah landak berduri yang berwarna pirang atau warna pastel. Warna putih pada durinya dominan sekitar 75%, dan sisanya dibaluti warna oranye/krem.

jenis-landak-mini-Champagne

7. Landak Mini Charcoal

Landak jenis ini mempunyai dua jenis, yaitu white Charcoal dan Charcoal Snowflake Gray. Perbedaannya ada pada warna ujung durinya.

jenis-landak-mini-charcoal

8. Platinum

Yang terakhir yaitu jenis landak mini platinum. Yang platinum adalah jenis paling langka diantara semua jenis landak mini. Warna durinya putih semua.

jenis-landak-mini-platinum

Dari jenis diatas ada juga penamaan corak warna pada landak mini. Corak warna dinamakan sebagai berikut.

Pinto : Corak warna pinto yaitu warna yang tidak beraturan terlihat seperti bercak-bercak putih pada durinya. Dominan bercak hitamnya.

Tobiano :  Tobiano adalah kebalikan dari corak pinto, warna putihnya lebih banyak dan memiliki bercak hitam.

SnowFlake : Snowflake adalah pola warna ketika landak menggulung seperti bola salju.

Nah itu lah beberapa jenis landak mini yang saya bisa tampilkan. Selebihnya saya tidak tulis karena keterbatasan.

Harga Landak Mini

Harga Landak Mini Albino : (Anakan) IDR 150.000 – 300.000, (Indukan) IDR 175.000 – 300.000
Harga Landak Mini Salt and Pepper : (Anakan) IDR 175.000 – 250.000 (Indukan) IDR 225.000 – 300.000
Harga Landak Mini Tobiano : (Anakan) IDR 1,2Jt (Indukan) IDR 1,3Jt
Harga Landak Mini Snowflake : (Anakan)IDR 175.000 – 300.000 (Indukan) IDR 225.000 – 300.000
Harga Landak Mini Brown : (Anakan) IDR 375.000 – 500.000 (Indukan) IDR 450.000 – 600.000
Harga Platinum : Harga disesuaikan

Harga landak mini ini saya dapatkan daris salah satu penjual di kaskus, harga bisa saja berubah atau lebih mahal, karena berbeda kualitas berbeda juga harganya. Tetapi kami rata-ratakan harga landak mini sekitar 400.000 sampai 1 juta.

4 thoughts on “Jenis dan Harga Landak Mini”

Leave a Comment

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.