Karakter dan Sifat Dasar Murai Batu

Karakter murai batu – Seperti yang kita telah ketahui ada beberapa jenis murai batu yang biasa dipelihara hobiis kicau. Beberapa jenis murai batu ini biasanya memiliki karakter dasar yang berbeda-beda pula, seperti gaya bertarung murai batu yang berbeda-beda tergantung jenisnya, maka karakter dasar murai batu juga berbeda-beda. Karakter murai batu ada yang mengkategorikan berdasarkan ekor, berdasarkan jenis misal murai lampung, murai ekor hitam, murai jambi, nias atau mudai medan.

Karakter-murai-batu-muda-hutan

Tetapi perlu diketahui saya tidak akan membahas perbedaan karatker antara jenis murai batu karena itu sangat sulit bagi saya yang bukan ahlinya. Disini saya hanya akan menjelaskan beberapa sifat atau karakter mudai batu yang biasa ditemui. Dari karakter mudai batu ada yang termasuk bagus ada juga yang sulit untuk dibentuk. Tentu karakter murai batu yang bagus yang kita inginkan yah hehe.

Karakter dasar burung murai batu

Berikut karakter dasar murai batu sehingga banyak disukai para kicau mania.

1. Murai batu adalah petarung yang cepat panas. Burung ini mempunyai ego yang tinggi dan jika menemui burung sejenis maka akan langsung melawan dengan semangat tempur yang tinggi.

2. Mudah beradaptasi, murai batu termasuk burung yang kuat dan tidak gampang stres, burung ini mudah dalam beradaptasi dengan perubahan lingkungan, dan jika sudah terbiasa bisa jinak (tidak liar) terhadap tangan manusia. Tetapi bukan berarti tidak bisa stres yah, tetap harus di jaga.

3. Murai batu mudah naik birahi. Walaupun memang pada dasarnya murai batu cepat naik birahi tetapi ada bebeapa faktor yang menyebabkan burung ini naik birahi bahkan over birahi. Over birahi bisa dikarenakan pemberian EF (Extra Fooding) yang terlalu banyak, penjemuran yang terlalu lama atau melihat murai batu betina.

murai-batu-bertarung

Begitulah karakter murai batu secara alami, karakter murai batu muda hutan juga begitu sama dengan murai yang dipenangkaran. Semoga tulisan ini bisa bermanfaat bagi yang ingin mengenal murai batu lebih jauh lagi.

Leave a Comment

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.