Cara Mengatasi Lovebird Cabut Bulu Cabul Secara Tuntas

Lovebird Cabut Bulu – Dalam merawat burung lovebrid sering kali kita temukan beberapa masalah, salah satunya yaitu lovebird cabut bulu atau istilahnya lovebird cabul (cabut bulu). Belum diketahui secara pasti apa penyebab lovebird cabut bulu, tetapi para penghobi burung lovebird mengeluarkan perkiraan-perkiraan apa saja yang menyebabkan lovebird cabut bulu.

Lovebird cabut bulu bisa dikarenakan lovebird kepanasan, bisa panas karena suhu udara atau panas karena pakannya yang over dosis. Seringnya karena pakan yang terlalu over dosis, bisa karena pakan racikannya terlalu tinggi kadarnya, bisa karena kelebihan protein dalam pakannya dan lain sebagainya.

Lovebird cabut bulu bisa juga dikarenakan stress karena perawatannya yang salah. Misalnya saja karena mandinya terlalu basah kuyub sehingga lovebird tidak nyaman sehingga dia mencabuti bulunya.

Lovebird cabul bisa juga karena lovebird menjelang dewasa atau over birahi. Biasanya ini terjadi pada lovebird yang menginjak usia 6 bulan keatas. dan banyak hal lagi yang menyebabkan lovebird cabut bulunya sendiri.

mengatasi-lovebird-cabut-bulu-cabul
Foto : https://www.facebook.com/andi.b.novi

Jika tidak segera dilakukan tindakan maka lovebird cabut bulu ini bisa semakin parah dan bahkan bisa menyebabkan kebotakan pada bulunya. Berikut ini beberapa cara mengatasi lovebird cabut bulu (cabul)

Mengatasi Lovebird Cabut Bulu Cabul

  1. Stop pakan racikan jika sebelumnya memberikan pakan racikan, bisa jadi karena pakan tersebut tubuhnya merasa kepanasan sehingga cabut bulu.
  2. Tempatkan ditempat yang sejuk terlindung dari matahari langsung, jangan dijemur dulu sampai bulu jarumnya keluar
  3. Jika lovebird cabul karena mandi maka jangan dimandikan dulu, atau jika ingin dimandikan berikan saja cepuk. Berarti lovebird anda bukan tipe lovebird yang suka mandi dengan dipaksa, biarkan mandi sesukanya sendiri. Selama cabul jangan dimandikan terlebih dahulu.
  4. Jika sudah memasuki usia dewasa kemungkinan besar mengalami birahi. Untuk mengatasi lovebird over birahi bisa baca : mengatasi lovebird over birahi, atau jika ingin dicarikan pasangan maka lebih baik
  5. Umbar lovebird dikandang umbaran jika perlu, kandang umbatan lebih luas lebih baik. Umbar bisa sampai bulu tumbuh kembali.

Nah itulah beberapa tips mengatasi lovebird cabut bulu agar kembali normal. Ada juga lovebird cabul karena penyakit tertentu tetapi ini sangat sedikit terjadi. Lebih sering karena perawatan yang salah dan dipaksakan.

Leave a Comment

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.