10 Jenis dan Harga Burung Macaw

Jenis dan Harga Burung Macaw – Pernah menonton film animasi yang berjudul Rio yaitu film petualang dengan petualangan yang menceritakan jenis burung langka yang bernama Blu. Tokoh blu pada film tersebut adalah burung berjenis macaw biru (Blue Spix’s macaw) yang berasal dari brazil. Kembali ke burung macaw, burung macau diyakini berasal dari Amerika tepatnya yaitu Amerika Selatan. Burung ini mulai menyebar ke daerah Eropa saat Columbus membawa burung macaw kembali ke negaranya.

Ada beberapa jenis burung macaw yang tersebar di dunia, beberapa jenis macaw diantaranya termasuk ke dalam hewan yang terancam punah maka peredaran dan penjualannya diatur oleh undang-undang. Ini disebabkan karena mulai menipisnya tempat tinggal mereka dan juga makin maraknya pemburuan.

Macau adalah salah satu burung berukuran besar yang banyak dipelihara sebagai burung peliharaan. Burung macau dipelihara tidak sebagai burung kicau melainkan burung hias yang dinikmati keindahan warna dan aksinya. Burung ini seperti kebanyakan burung berparuh bengkok lainnya, burung Macaw salah satu burung yang cerdas dan bisa dilatih baik itu untuk menghafal tuannya, terbang bebas dan kembali (free flight), atau untuk melakukan beberapa atraksi yang tidak umum dilakukan oleh burung lainnya.

Burung macaw adalah burung pemakan biji-bijian, paruhnya yang kuat membuat burung ini bisa memecahkan beberapa jenis biji yang mempunyai kulit yang keras. Selain itu burung Macau juga biasa memakan sayuran dan buah. Berikut ini beberapa jenis macaw yang bisa kita temukan.

Daftar Isi

Jenis Burung Macaw

1. Blue & Gold Macaw

Burung macaw jenis blue dan gold macau adalah salah satu burung macau yang paling populer dikalangan hobbies, karena burung ini banyak sekali dijual di petshop atau pasar burung burung. Macau ini di Indonesia lebih dikenal dengan burung macaw biru kuning atau araarauna.

Gambar-jenis-Blue-Gold-Macaw
Foto dari wikipedia.org

Burung macaw jenis ini mampu tumbuh sekitar 90 cm. Sesuai dengan namanya burung ini mempunyai warna biru dan kuning yang dominan di tubuhnya. Di alam liar burung ini tinggal di hutan berupa padang rawa-rawa atau tempat dekat sumber air. Keluarga macaw ini membuat sarang di sekitar lubang pepohonan.

2. Buffon’s Macaw

Buffon Macau diketahui merupakan salah satu jenis burung macaw yang langka. Burung ini berasal dari Nikaragua, Kolombia, Ekuador dan Kosta. Burung macau jenis ini memiliki ciri khas yang mudah dikenal yaitu terdapat sedikit Jambul di kepalanya, tepatnya di atas paruh jambul ini berwarna merah cerah yang dengan mudah dapat kita kenali.

gambar-jenis-Great-green-macaw
Foto dari wikipedia.org

Buffon macaw juga dikenal dengan nama Great green macaw.

3. Green Winged Macaw

Dinamakan Green Winged Macaw karena terdapat warna hijau bergaris di sayapnya. Mungkin Jika diperhatikan sekilas maka burung Green Winged maka akan mirip seperti burung Macau Scarlet. Burung ini juga termasuk burung makau yang langka. Hal ini bisa diakibatkan salah satunya karena siklus reproduksinya yang sangat lambat.

gambar-jenis-Green-Winged-Macaw
Foto dari wikipedia.org

Burung Green Winged Macaw baru bisa bertelur sekitar 6 tahunan dan sekali bertelur mampu menerapkan satu atau dua butir telur lalu burung ini akan bertelur lagi selama 9 bulan kemudian ini dikemukakan oleh para-para penangkar burung Macau

4. Hyancinth Macaw

Pernah nonton film animasi rio? Nah tokoh yang bernama blu ini adalah tokoh yang diambil dari jenis Hyancinth Macaw. Burung ini dikisahkan sebagai burung yang langka dan sulit untuk dikembangbiakkan karena sifatnya yang agresif, memang benar begitu adanya spesies ini termasuk spesies yang langka dan meskipun pernah dicoba untuk ditangkarkan salah satu penangkaran di cekoslowakia penanganannya agak sulit dilakukan.

gambar-jenis-Hyancinth-Macaw
Foto dari wikipedia.org

Selain burung macaw jenis ini sulit sekali dijinakkan ukuran tubuhnya dan kekuatan gigitannya juga luar biasa. Dengan ukuran tubuh sekitar 1 meter dan mempunyai kekuatan gigitan 150 kg/m² membuat para penangkar sedikit kewalahan.

5. Illiger’s Macaw

Macau jenis Illiger’s termasuk salah satu jenis macaw yang berukuran kecil ukuran tubuhnya. Macaw ini hanya tumbuh mencapai sekirat 43 cm.

gambar-jenis-Illiger’s-Macaw
Foto dari wikipedia.org

Jenis ini lebih mudah dijinakkan dibanding jenis makan lainnya tetapi kurang populer di kalangan para hobbies, mungkin dikarenakan warnanya yang kurang cerah dan karakternya suka menyendiri dan tampak murung.

6. Millitary Macaw

Perhatikan bagian wajah pada military Macau. Jika diperhatikan lebih seksama wajahnya menyerupai orang yang sedang serius dan tegas. Oleh karena itu dinamai military Macau.

gambar-jenis-Millitary-Macaw

Military Macau memang sedikit mirip dengan Buffon macau tetapi bentuk kepala military macau lebih panjang dan warna pipi yang berwarna merah dan terlihat garang.

7. Noble Macaw

Noble macau termasuk salah satu jenis macaw yang berukuran kecil atau bisa disebut juga berukuran mini, karena jenis macaw ini mempunyai ukuran kurang dari setengah macau kebanyakan, ukurannya sekitar 30 cm.

gambar-jenis-Noble-Macaw

Burung Macau ini disebut juga dengan nama red-shouldered Macaw karena mempunyai polat merah dikedua sayapnya.

8. Scarlet Macaw

Jika anda biasa melihat pameran burung atau atraksi-atraksi burung yang diisi oleh burung-burung berparuh bengkok maka mungkin Scarlet Macaw tidak asing bagi anda. Warnanya yang bermacam-macam ini menjadi primadona bagi sebagian hobiis burung.

gambar-jenis-Scarlet-Macaw
Foto dari wikipedia.org

Burung ini termasuk burung yang populer di kalangan para penangkar dan banyak dicari orang karena warnanya yang cerah dan burung ini juga bisa untuk dijinakkan.

9. Severa Macaw

Severa macaw jika diperhatikan sekilas maka mirip dengan burung military macaw. Perbedaan yang mencolok terdapat pada jambulnya.

gambar-jenis-Severa-Macaw

Jambul military macaw berwarna merah maka jambul severa macaw berwarna hijau.

10. Yellow-Collared Macaw

Dinamakan yellow-collared macaw karena pada macaw ini terdapat warna kuning dibagian punggungnya. Warna dominan macaw ini hijau dengan muka putih dan list hitam di kepalanya.

gambar-jenis-Yellow-Collared-Macaw

Harga Burung Macaw

Harga burung macaw bervariasi, ada yang murah ada yang mahal. Semua tergantung jenis dan kualitasnya. Harga yang saya tampilkan disini berasal dari beberapa forum dan toko yang di survey sebelumnya. Harga bisa berubah tergantung umur, kualitas, dan jenisnya.

Jenis Burung Macaw Harga
Burung Illiger’s Macaw Rp 15.000.000
Burung Severe Macaw Rp 27.000.000
Burung Macaw Blue And Gold Jinak Rp 35.000.000
Burung Green Wing Macaw Jinak Rp 55.000.000
Burung Baby Catalina Macaw Rp 55.000.000
Burung Harlequin Macaw Rp 65.000.000
Burung Macaw Blue Throated Rp 75.000.000
Burung Macaw Scarlet Rp 99.000.000
Burung Macaw Green Wing Dewasa Sepasang Rp 100.000.000

Sumber : http://hargaburung.id

*NB : harga bisa saja berbeda dibeberapa tempat, jadikan hanya sebagai patokan saja.

15 thoughts on “10 Jenis dan Harga Burung Macaw”

  1. Maaf sebelumnya. saya ingin meralat pernyataan Anda. Di tulisan Anda ini, Anda menyebutkan “Tokoh blu pada film tersebut adalah burung berjenis macaw biru (Hyancinth Macaw)” sebenarnya dia (Blu) bukan termasuk Hyancinth macaw, tetapi yang benar adalah Blue Spix’s macaw.

    Reply
      • menurut saya referensi nya kemurahan, coba cek di grup pecinta paruh bengkok indonesia. harganya 2x lipat bahkan lebih hehe

        Reply
        • wah klo gitu saya salah info ya um, oke nanti saya update um. Soalny saya survei di kaskus, apa yang jualnya kemurahan ya 😀

          Reply
          • Sekedar share…saya pernah tanya waktu pameran satwa di Lapangan Banteng Jakarta memang harga nya kisaran di atas. Scarlet Macaw di harga Rp 8jt.

          • thanks mas sharenya, tapi emng rata-rata dipameran harganya emang aga tinggi, pengalaman saya waktu jadi panitia di pameran burung 😀

    • masa bro? soalny ane kontak seller harganya segitu. Bahkan ada yg jual dibawah itu. Boleh lah kalo bisa liat list2 harganya dimana atau ada seller yg bisa kami kontak untuk kross cek harga

      Reply
  2. *Berikut Daftar Harga African Grey Parrot, Yang Tersedia,

    ● Anakan african grey Umur Kisaran 4-6 bulan
    → Harga Rp.7.500.000 / 1 Pasang

    ● African Grey Remaja Umur 9-10 bulan
    → Harga 11.000.000 / 1 Pasang

    ● African Grey Usia Dewasa ( Indukan )
    → Harga Rp 16.000.000 / Ekor

    ● African Grey Usia Mapan Sudah Pintar Bicara Koleksi Spesial
    → Harga Rp.25.000.000

    Note :
    ° Harga Sudah Termasuk Sertifikat Burung,
    ° Siap Bantu Kirim² Luar Pulau / Daerah ( Ongkir Ditanggung Pembeli )
    ° Gratis Buku Panduan Perawatan,Dan Serta Buku Tips² Pelatihan Burung
    ° Konsultasi Perawatan Via Whatsapp,Online Selalu.
    ° Garansi Burung Sehat Selama 1 Minggu Saat Burung Sudah Diterimah,

    *African grey ISTIMEWA bisa ngomong banyak,jinak total anti gigit,sehat tdk cacat wingclip
    bisa trick diantara nya : main basket, masukkan ring, ksh benda ke tangan, dorong troli, salaman, ksh bola ke tangan, spin, dead trick dalam proses belajar bisa 1 trick cuma 3 hari makan kuaci, kacang tanah, usia remaja,

    *Sifat dan Karakter
    Burung ini memiliki daya penglihatan yang sangat tajam. Pada umumnya kecerdasan burung ini di atas rata-rata namun sosialisasi dan stimulasi perlu dilakukan setiap hari supaya burung tetap jinak.
    Kadangkala burung ini mudah bosan sehingga pemiliknya disarankan memberikan beberapa mainan burung di kandang. Burung ini mempunyai sifat kasih saying yang baik namun kadang sangat berisik dan sering mengeluarkan bunyi. Burung ini mudah dilatih untuk meniru kata manusia dengan mengucapkan 5 sampai 10 kata.

    *Makanan
    Burung ini seharusnya diberikan makanan segar yang beragam setiap hari supaya nafsu makannya tetap terjaga dan tidak bosan. Variasi buah-buahan, sayuran, kacang-kacangan, biji-bijian dan roti dapat menjadi pilihan. Karena mempunyai paruh yang cukup kuat,

    Info :
    Hp / Whatsapp – 0816566757

    Salam Dan Terimah Kasih…..!!!

    Reply

Leave a Comment

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.